TIMDA Provinsi Papua melalui Biro TaPemKesra Setda Papua Menyelenggarakan Kunjungan Kerja di Kabupaten Biak Numfor

Biak, 2 Oktober 2025 – Tim Evaluator Daerah (TIMDA) Provinsi Papua melalui Biro Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (TaPemKesra) Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Papua melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Biak Numfor.

Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda evaluasi dan koordinasi sekaligus penyampaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) Kabupaten Biak Numfor Tahun 2025 terhadap Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Tahun 2024 oleh Pemerintah Provinsi Papua.

Kunjungan kerja diterima secara resmi oleh Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kabupaten Biak Numfor, yang menegaskan komitmennya untuk mendukung proses evaluasi dan pelaporan LPPD Tahun 2024.

TIMDA Provinsi Papua, yang dibentuk secara resmi, memiliki peran penting dalam mendukung kelancaran penyusunan dan evaluasi LPPD. Pada kesempatan ini, TIMDA melakukan koordinasi langsung dengan Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kabupaten Biak Numfor untuk memastikan kelengkapan, keakuratan, serta kesesuaian data dan informasi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kualitas penyusunan dan pelaporan LPPD dapat terus meningkat, sehingga penyelenggaraan pemerintahan daerah di Provinsi Papua berlangsung lebih efektif, transparan, dan akuntabel.***


Share :